Fakta menunjukkan bahwa kematian yang diakibatkan kolesterol
meningkat menjadi 2,6 juta per tahun. Di mana penderitanya adalah 37
persen wanita dan 40 persen pria. Hal ini diungkapkan spesialis penyakit
dalam Brawijaya Clinic Jakarta dr Dedy G Sudrajat, SpPD.
Batas normal kolesterol total adalah di bawah 200 mg/dL dengan
trigiserida kurang dari 150 mg/dL. HDL (kolesterol baik) haruslah di
atas 60 mg/dL, sedangkan LDL (kolesterol jahat) kurang dari 130 mg/dL.
Jika kadar kolesterol seseorang tinggi, itu harus segera diwaspadai.
Mengapa? Oleh karena bisa menjadi salah satu faktor risiko Penyakit
Jantung Koroner (PJK), gagal ginjal, atau disfungsi ereksi.
Kolesterol pada dasarnya sangatlah dibutuhkan oleh tubuh kita.
Beberapa di antaranya adalah untuk menyusun struktur membran sel,
sebagai pelindung kulit dari racun dan kekeringan kulit, prekursor
hormon steroid, prekursor asam empedu, dan pembentukan vitamin D
(bersama sinar UV). Namun apabila jumlahnya tidak sesuai maka akan
menyebabkan gangguan-gangguan kesehatan. Misalnya saja gangguan ereksi,
gagal ginjal, dan jantung. “Penurunan koleterol 10 persen saja bisa
menurunkan risiko penyakit jantung hingga 50 persen, lho,” terang Dedy.
Ayo segera turunkan kolesterol. Caranya mudah saja, lakukan diet
ketat dengan mengkonsumsi makanan yang dapat menurunkan kadar
kolesterol. Seperti olahan gandum, kacang-kacangan, minyak nabati
(canola, sunflower, safflower), buah-buahan (apel, anggur, strawberry),
kedelai. Selain itu, lakukan olahraga secara rutin, jauhi rokok, jangan
stres, dan kontrol berat badan.
Untuk mengetahui seperti apa kolesterol Anda, lakukanlah pengecekan
kolesterol di rumah sakit. Lakukan ini di masa usia Anda masih sangat
muda, sekitar 20 tahunan. Lakukanlah pengecekan ini secara teratur,
paling tidak enam bulan sekali. "Kolesterol tidak bisa diketahui kalau
tidak dilakukan pengecekan. Namun, ada beberapa ciri fisik yang
seringkali melanda penderita kolesterol, di antaranya sering migrain
atau vertigo terus-menerus, atau nyeri dada di sebelah kiri dan menjalar
ke bahu," jelasnya lagi. (sumber:nova)
0 Response to "Tips cara termudah menurunkan kadar kolesterol"
Post a Comment