Madu Yaman

Ponsel canggih tembus pandang

Kemajuan teknologi ponsel seperti tak ada hentinya dengan terus ditemukan inovasi-inovasi terbaru. Ponsel sekarang bukan hanya sebagai alat komunikasi tapi lebih jauh sudah menjadi gaya hidup dan menaikkan prestise bagi pemiliknya.

Sebagai inovasi terbaru, ponsel cerdas tembus pandang akan segera muncul di depan mata. Menggunakan teknologi yang digunakan untuk layar, sebuah perusahaan Taiwan menunjukkan prototipe sebuah ponsel yang dibuat dari kaca.
 
Polytron Technologies telah merilis sebuah ponsel yang, nyaris, tembus pandang, dengan menggunakan sistem elektronik yang sangat kecil, bahkan terlalu kecil untuk dilihat. Sirkuit ponsel ini juga dibuat dari kawat ultra tipis yang terjepit di antara dua lapisan layar tadi.

Polytron memiliki sejarah panjang dalam teknologi layar, dan memasarkan sebuah produk sebagai “kaca privasi.” Molekul kristal cair dalam gelas disusun secara acak saat tidak aktif, namun ketika menyala dia akan berbaris dan memungkinkan cahaya melaluinya. Jadi ponsel akan menjadi tidak terlihat selama dia dinyalakan. Polytron menyatakan bahwa beberapa perusahaan ponsel sudah tertarik untuk menggunakan teknologi ini.

Seperti dikatakan sebelumnya, ponsel ini masih pada tahap awal. Misalnya saja masih adanya bagian ponsel yang belum bisa dibuat trasnparan, seperti SIM card dan baterai. Dalam video demonstrasi, dari Mobile Geeks, tidak ditunjukkan sistem operasi apa yang akan digunakan.

Sebuah teknologi yang keren bukan? Apalagi nampaknya ponsel tersebut dibuat dari kaca yang tahan banting. Selain itu, dengan teknologi tersebut, sangat mungkin kita dapat menemukan adanya masalah perangkat keras pada ponsel. Jadi sebelum ke tukang service anda sudah bisa memperkirakan berapa kira-kira biaya perbaikkannya...

Semoga bermanfaat, salam sukses.

0 Response to "Ponsel canggih tembus pandang"

Post a Comment